Kangen
Hai. Ntah kenapa, hari ini saya begitu kangen dengan sosok yang saya pampang fotonya di sini. Ganteng (ciye). Keras. Lucu. dan tahukan kamu bahwa mata ini sudah hampir penuh dengan air dan siap untuk ditumpahkan, tetapi situasi yang tidak mengijinkanku untuk melakukannya sekarang. 16 Juli 2009 itu sudah tiga tahun yang lalu. Tetapi rasanya masih sangat baru. Seperti baru kemarin Bapak kirim sms berisi 'posisi?' kalau saya sampai telat pulang ke rumah. Seperti baru kemarin Bapak marah ke saya karena saya pulang pagi. Sepertinya baru kemarin Bapak dapat rejeki sakit dan tidak bisa bangun dari tempat tidur. Sepertinya baru kemarin Bapak membunyikan lonceng kecil kalau beliau butuh bantuan. Sepertinya baru kemarin Bapak kusuapi nasi abon kesukannya kalau lagi malas makan. Sepertinya baru kemarin Bapak belikan saya buku Psikologi Terapan. Sepertinya baru kemarin Bapak ceng-ceng-in (uhm, godain maksudnya) karena saya cepet dapat pacar setelah putus. Sepertinya baru kema...